Media sosial kini sudah menjadi bagian dari keseharian. Bagi yang tertarik dan ingin mendapatkan wawasan terkini seputar perkembangan media sosial dan teknologi, nantikan Social Media Week (SMW) yang akan digelar pada 11–15 November 2019 di The Hall, Senayan City, Jakarta.
Mengusung tema “Stories: With Great Influence Comes Great Responsibility”, ini menjadi ajang berbagi informasi dan konferensi internasional tentang ide, inovasi, dan wawasan terbaik seputar media sosial dan teknologi dalam perubahan bisnis, masyarakat, dan budaya di seluruh dunia.
SMW Jakarta 2019 menghadirkan 3 topik menarik untuk disimak, yang terangkum dalam 5 pilar utama khas Social Media Week pada Konferensi, Community Meet Up, Workshop, Satellite Events dan Exhibition.
Social Media & Society
Topik pertama, Social Media & Society. Topik ini membahas mengenai peranan media sosial, cara penggunaan yang tepat hingga dampaknya ke dalam kehidupan masyarakat dan bisnis.
Cara kita menggunakan media sosial akan mempengaruhi dan berdampak pada orang lain. Semua hal berkaitan dengan konten yang dibagikan; dari yang bernilai edukasi, positif, inspiratif, informatif hingga bermanfaat untuk para pengikut (followers). Bahwa kita semua perlu memberi kontribusi positif dengan cara mendidik masyarakat tentang penggunaan media sosial secara bertanggung jawab.
Peran media sosial di area bisnis atau digital marketing yang meliputi perluasan area bisnis dan target audience juga akan berdampak terhadap reputasi brand atau bisnis itu sendiri. Peran media sosial berikutnya juga dalam mencerminkan citra diri pengguna atau orang lain bahkan seorang influencer, juga menjadi penunjang perluasan jaringan relasi.
Fakta lain yang terungkap lainnya dari media sosial adalah penggunaannya, karena menjadi sarana peredaran konten informasi palsu atau hoaks mengandung unsur SARA, meneruskan satu gambar kepada pengguna lain, yang sumbernya belum tentu valid. Ada juga penyalahgunaan media sosial yang dijadikan sarana penipuan oleh orang-orang yang kurang bertanggung jawab.
Bagaimana cara bersikap dan beretika di masyarakat dalam penggunaan media sosial yang sesungguhnya?
Sejumlah materi Social Media & Society pada sesi konferensi dalam SMW Jakarta 2019 yaitu sebagai berikut.
- It’s Time to Be a Responsible Netizen – Anita Wahid, Presidium, MAFINDO
- Is Social Media Honest, The Customer Perspective – Julien Chevignon, Regional CEO APAC, YouGov
- Creators with Purpose: How to Save Media Social One Video at a Time – Ryan Rahardjo, Public Policy and Government Affairs Manager, Google
Bahasan lain mengenai Social Media & Society pada sesi Community Meet Up antara lain sebagai berikut.
- How Social Media Helps People to Have Healthier Lifestyle – The FIT
- How to Create Engaging Story in Photography – Sweet Escape
- The Power of K-Pop Community on Social Media – Kekoreaan (Kaskus)
Sesi workshop di SMW Jakarta 2019 juga membahas mengenai Social Media & Society, yaitu sebagai berikut.
- Visual Storytelling on Instagram: Hacks, Tips, and Tools for Marketers oleh Leverate Media Asia
- Decluttering Noise in Social Listening oleh Digimind
- Engage Your Customer Using Content that Tells Story oleh Go Digital Consultant (Digi HR Partnership)
The Future of Brands
Topik menarik berikutnya adalah The Future of Brands. Kebutuhan sebuah brand untuk terhubung dengan konsumen dan mengenalkan produk terbarunya melalui platform media sosial baru dirasa penting dalam perkembangannya. Oleh karena itu, platform media sosial pada masa depan diyakini dapat mengakomodasi kebutuhan kreativitas dan produktivitas serta berperan pada masa depan untuk menjalankan campaign sebuah digital marketing.
Di sisi lain, kemajuan teknologi pada masa depan, khususnya pengembangan platform media sosial dengan beragam kemudahannya, juga memiliki sisi lain yang perlu diperhatikan. Di antaranya, penggunaannya bisa dikendalikan oleh opini publik, khususnya sebuah brand, dan pandangan mengenai memanfaatkan teknologi masa depan baru atau platform media sosial baru sebagai bentuk “latahnya” sesuatu yang sedang viral.
Jadi, bagaimana peran platform media sosial dan penggunaannya pada masa depan agar brand dapat dapat memanfaatkan kedekatan dengan konsumen? Simak penuturan bahasan mengenai The Future of Brands di sesi Conference.
- Mastering Short-Formed Content – Angga Dwimas Sasongko, CEO & Adriano Qalbi, CCO, Visinema Pictures
- Customer Centric Communication Design To Future-Proof Brands – Yhanuar Purbokusumo, Strategy Director & Mark Verhagen, Creative Director, Mirum
- How TikTok Redefine “Fun” in Social Media – Donny Eryastha; Head of Public Policy Indonesia, Malaysia & Phillipines & Dina Bhirawa; Head of Marketing Indonesia, TikTok
Penuturan lain mengenai The Future of Brands di sesi Community Meet Up.
- How Conscious Is Your Business – When Responsible Startups Meet Sustainability – Tinkerlust
- Local Video Streaming – The Insight for Digital Marketers – Vidio.com
- Amplify Your Brand’s Message through Story – Storial
Sesi workshop mengenai The Future of Brands juga menarik dengan beragam topik yang dibawakan.
- Optimizing Your Business Strategies with Data-Driven & AI (Artificial Intelligence) Based Insights –Sonar
- Boost Your Web Rank with Compelling Content – BLUWave.id (DG HR Partnership)
- How to Turn Google Analytics Data into Marketing Strategy – Manaclass, Hosted by GoWork
Influence Equation
Topik ketiga yang tak kalah menarik adalah mengenai Influence Equation. Dalam perjalanannya, ternyata strategi menggunakan influencer dalam sebuah aktivitas pemasaran memunculkan fakta negatif dan kritik karena dapat menjadi kendala dalam proses strategi pemasaran suatu bisnis baru.
Ada beberapa fakta di lapangan yang menunjukkan hal tersebut, di antaranya fakta banyaknya influencer yang mengambil untung dan kerap menggunakan kata kunci exposure yang belum dapat diterjemahkan sebagai nilai tukar dalam proses peningkatan daya beli suatu produk. Ironisnya, influencer bertindak kurang terpuji dengan menggunakan mesin untuk “membeli” like sehingga bisnis-bisnis baru yang belum memperoleh profit justru semakin merugi dengan exposure tersebut.
Lantas, bagaimana peran influencer marketing dalam strategi pemasaran pada masa mendatang? Apa yang seharusnya dilakukan pelaku bisnis atau brand dalam hubungannya dengan influencer marketing agar mendapatkan solusi tepat yang selaras dan saling menguntungkan? Bagaimana exposure itu dapat diterjemahkan dalam nilai tukar untuk meningkatkan penjualan produk atau bisnis baru? Bagaimana ekosistem influencer marketing pada masa depan?
Simak topik Influence Equation di sesi Conference.
- Do Influencers Really Have Influence? – Oddie Randa, COO, Gushcloud International
- Harnessing the Power of Micro Influencers – Olivier Girard; Customer Success Director, Digimind
- Storytelling in Employer Branding – Emma Loye, Head of Solutions, Asia, LinkedIn
Topik menarik lainnya mengenai influencer equation di Community Meet Up.
- How to Create Storytelling for Impact – Kitabisa
- Young Creators are The Present and The Future of Entertainment – MADE Entertainment
- Effective Ways to Create an Influencer Campaign – Social Media Strategic Club
Sesi workshop seputar influence equation lainnya.
- Planning Your Digital Marketing Campaign – SHAREit Technology (Digi HR Partnership)
- Visual Storytelling on Instagram for Beauty Vloggers – Womantalk
- Branded Content & Influencers Marketing Masterclass – GetCraft
Menurut Antonny Liem, Chairman Social Media Week Jakarta dan Chief Executive Officer PT Merah Cipta Media, topik yang akan dibawakan pembicara di SMW Jakarta sangat bermanfaat bagi audiens, baik sebagai user, media creator, developer, marketer, influencer maupun brand strategist dari beragam industri kreatif dan teknologi untuk mendapatkan insight dan wawasan terkini mengenai perkembangan media sosial dan teknologi sebagai sebuah fakta sosial yang sudah dikenal di berbagai lapisan masyarakat.
“SMW Jakarta 2019 mengajak seluruh audiens dan masyarakat luas untuk lebih meningkatkan kesadaran dan tanggung jawab dalam menyebarkan suatu konten dengan cara educate, show and grow iklim yang selaras di media sosial, juga mengajak share and act karena hal ini tidak hanya merupakan tanggung jawab dari platform, tetapi juga para pengguna, untuk membalikkan tren meningkatnya penyebaran informasi dan hal negatif,” kata Antonny.
Informasi terkini mengenai SMW Jakarta 2019 dapat diperoleh di situs web smwjakarta.com. Tiket Social Media Week Jakarta 2019 sudah dapat diperoleh di sini. [*]
"topik" - Google Berita
October 17, 2019
https://ift.tt/32ob8vt
Social Media Week Jakarta 2019 Hadirkan Tiga Topik Menarik - kompas.id
"topik" - Google Berita
https://ift.tt/2kT8cXu
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Social Media Week Jakarta 2019 Hadirkan Tiga Topik Menarik - kompas.id"
Post a Comment