Search

Hari Batik Nasional Jadi Topik Terpopuler Twitter - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Warganet ramaikan lini massa dengan ucapan Selamat Hari Batik Nasional. Topik ini menjadi topik terpopuler Indonesia dengan lebih dari 5.000 cuitan.

Mayoritas cuitan mengucapkan Selamat Hari Batik Nasional. Sebagian di antaranya membagikan makna di balik nama batik.

Hari Batik yang jatuh pada 2 Oktober merupakan hari perayaan nasional Indonesia untuk memperingati batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Non-bendawi pada 2 Oktober 2009 oleh UNESCO.


Tidak hanya cuitan di Twitter, Google pun merayakan Hari Batik dengan membuat Google Doodle batik. Dengan dominasi warna biru dan emas, Google menampilkan tiga motif batik yang menjadi latar belakang kata 'Google'.


Google Doodle membuat desain batik tersebut dari pembuatan batik manual dengan kain.

Dalam laman resminya, Google menjelaskan batik merupakan teknik untuk mendekorasi kain menggunakan lilin dan pigmen untuk menciptakan pola yang kompleks dan berwarna-warni. (age)

Let's block ads! (Why?)



"topik" - Google Berita
October 02, 2019 at 09:42AM
https://ift.tt/2nEQzMk

Hari Batik Nasional Jadi Topik Terpopuler Twitter - CNN Indonesia
"topik" - Google Berita
https://ift.tt/2kT8cXu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hari Batik Nasional Jadi Topik Terpopuler Twitter - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.